Persikota Tangerang mengaku siap menjalani kompetisi Divisi Utama musim depan atau periode 2011/2012 tanpa menggunakan dana bantuan APBD.
"Meski pelarangan untuk menggunakan dana APBD masih bersifat wacana, namun kami tidaklah khawatir. Karena kami sangat siap meski tanpa menggunakan APBD," ungkap Bendahara Persikota, Bambang Suwondo , Rabu (15/6).
Lebih lanjut Bambang mengungkapkan, pihaknya sudah menyiapkan diri mengikuti kompetisi tanpa bantuan dana APBD.
"Kami mendapatkan sponsor baru, yakni PT Angkasa Pura II," lanjutnya.
Bambang menambahkan, PT Angkasa Pura II akan mensponsori tim kebanggaan Benteng Mania Fans Club (BMFC) selama satu musim kedepan.
Namun, pria tiga anak tersebut enggan menyebutkan besaran dana yang akan diberikan PT Angkasa Pura II.
"Masalah itu sepertinya tidak perlu disebutkan. Yang jelas kami bersyukur karena PT Angkasa Pura II mau membantu Persikota," tuturnya.
Ini adalah kali pertama PT Angkasa Pura II mensponsori Persikota. "Mudah-mudahan kerja sama kami terus berlanjut," harapnya