Wednesday, September 28, 2016

Shopback


Sebelum saya bercerita apa saja keuntunggan yang di dapat jika menggunakan Shopback, ga ada salahnya saya cerita sedikit tentang apa itu Shopback? Shopback adalah sebuah startup portal e-commerce yang memanfaatkan program komisi cashback di setiap transaksi, pengertian gampangnya setiap user yang belanja di e-commerce yang tersedia di situs Shopback.co.id, user tersebut akan mendapatkan cashback dari shopback. Selain mendapatkan Cashback, member shopback juga bisa mendapatkan promo-promo khusus, kupon diskon dan kode voucher dari shopback itu sendiri.

Buat manusia seperti saya yang suka jalan-jalan ini shopback sangat berguna sekali untuk menghemat penggeluaran atau menekan biaya traveller. Biasanya selain menggunakan untuk membeli tiket Pesawat, Kereta dan Hotel, saya menggunakan Shopback ini juga untuk membeli alat eletronik  dan perlengkapan Outdoor saya. Dalam beberapa kali transaksi saya pernah beberapakali mendapatkan ekstra bonus dari Cashback dan Promo berbelanja di e-Commerce tertentu. e-commerce yang sudah bekerja sama dengan shopback pun tergolong e-commerce besar yang ada di Indonesia (Bukalapak, Tokopedia, Lazada, Blibi, Tiket.com, Matahari Mall, Agoda, Pegipegi DLL). Karena itu pula lah saya mempercayakan situs startup saya kepada Shopback.

Selain Cashback berbelanja, disini kita juga bisa menggikuti Kuis-kuis yang diselengarakan Shopback. Menurut saya Shopback ini rutin melakukan kuis-kuis yang sifatnya termasuk mudah (Foto Posting Cashback di instagram, Promosi lewat blog dan menggikuti akun sosial media Shopback itu sendiri). Oh iya, sistem di Shopback sendiri memberlakukan sitem affiliasi, jadi buat kalian yang suka berbelanja online ga ada salahnya mengikuti Startup Shopback ini. Untuk yang masih penasaran dengan sistem di shopback, kalian bisa baca-baca di Sini. Atau kalian yang sudah benar-benar berminat, silakan mendaftar di Sini 

Jika kalian sudah mendaftar, segeralah melakukan penggisian data pribadi di Shopback itu sendiri untuk pencairan Cashbacknya. Selamat bercashback-cashback ria...!!!
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...