Sunday, April 29, 2012

Sriwijaya berhasil mengalahkan tamunya PSMS medan 2-0

Sriwijaya FC

Sriwijaya FC mampu mengalahkan PSMS Medan dengan skor meyakinkan 2-0 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang (Sabtu 28/4/2012). Dua gol  Sriwijaya FC dibuat oleh Kieth Kayamba Gumbs menit ke-4 dan Hilton Moirera menit ke-51. Kemenangan ini, sejenak membuat Sriwijaya FC menjauh dari kejaran Persipura Jayapura di papan atas klasemen sementara Indonesian Super League (ISL) 2011/2012.


 Babak pertama baru berjalan 3 menit, Hilton Moirera yang berhasil menerobos kotak pinalti PSMS memberikan umpan kepada Kieth Kayamba Gumbs. Hanya saja tendangannya berhasil dihalau pemain belakang PSMS Medan.

Satu menit kemudian, Kieth Kayamba Gumbs tidak melepaskan kesempatan kedua. Kieth Kayamba Gumbs yang mendapatkan umpan dari Firman, berhasil mencetak gol ke gawang Eddy Kurnia. 1-0 sementara untuk Sriwijaya FC.

Sepanjang babak pertama, PSMS Medan terlihat berada dalam tekanan Sriwijaya FC. Salah satu peluang PSMS Medan terjadi di menit 22, ketika Osas Marvelous Ikpefua lepas dari penjagaan pemain belakang Sriwijaya FC. Namun tendangannya masih melambung.
Babak pertama bertahan dengan keunggulan 1-0 untuk Sriwijaya FC.
Menit ke-51 babak kedua, Kieth Kayamba Gumbs dijatuhkan Sasa Zecevic yang menyebabkan tendangan bebas bagi Sriwijaya FC.

Hilton Moirera yang mengeksekusi tendangan bebas ini, berhasil menjalankan tugasnya dengan baik dan membobol gawang Eddy Kurnia. 2-0 untuk Sriwijaya FC.
Kekuatan barisan belakang Sriwijaya FC, ternyata membuat pemain PSMS Medan kewalahan. ini terbukti dari beberapa peluang PSMS Medan yang gagal menjadi gol ketika telah memasuki kotak penalti Sriwijaya FC.

Hingga akhir babak kedua, kedudukan tetap 2-0 untuk Sriwijaya FC. Dengan hasil ini Sriwijaya FC melebarkan jarak poin dari Persipura di papan atas. Selain itu, dengan tambahan satu gol membuat Kieth Kayamba Gumbs memimpin di deretan pencetak gol terbanyak sementara.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...